Minggu, 13 Januari 2013

Buah Nangka




10 Khasiat buah nangka bagi tubuh Anda


Nangka adalah buah berdaging serat yang memiliki bau dan rasa yang khas. Buah ini umumnya dikonsumsi di beberapa negara Asia seperti Indonesia, Sri Lanka, dan Bangladesh. Daging buah nangka mempunyai zat tepung dan buah ini juga dikenal bermanfaat bagi kesehatan. Nangka merupakan sumber makanan yang kaya vitamin A, C, thiamin, kalium, kalsium, riboflavin, zat besi, niasin, dan seng. Buah ini juga mempunyai serat yang rendah kalori sehingga baik untuk pasien penyakit jantung. Berikut adalah sepuluh manfaat nangka bagi kesehatan tubuh kita, seperti yang dilansir di Boldsky.

Buah Anggur

Anggur merupakan salah satu tanaman yang hidup di daerah dataran rendah dana tidak seperti kebanyakan tanaman lainnya. Tanaman anggur ini membutuhkan musim kemarau yang panjang untuk dapat memproduksi buah anggur. Selain itu, buah anggur juga membutuhkan intensitas cahaya matahari yang tinggi untuk dapat tumbuh dengan baik.. Buah anggur ini salah satu buah yang menggerombol dan rasanya sedikit asam dan manis. Buah anggur ini  sudah lama dibudayakan di Timur Tengah akan tetapi masih diolah menjadi minuman anggur. Buah ini memiliki berbagai macam jenis, diantaranya adalah anggur hijau, anggur ungu, anggur merah, dan sebagainya. Di Indonesia, buah anggur ini biasanya dikonsumsi baik dalam bentuk jus anggur maupun di konsumsi langsung berupa buah yang berbentuk bulat. Namun siapa sangka manfaat buah anggur ini sangat banyak sehingga buah ini sangat layak untuk dikonsumsi sehari - hari. Salah satu dari manfaat dari buah anggur ini adalah mampu mencegah terbentuknya sel kanker karena mengandung banyak senyawa polifenol dan resveratol yang berperan aktif dalam berbagai metabolisme tubuh. Selain untuk mencegah terbantuknya sel kanker, kandungan vitamin yang ada di dalam buah anggur juga mampu mencegah terserang berbagai penyakit lainnya.

Buah Apel

Manfaat Khasiat Buah Apel untuk Kesehatan - Buah apel merupakan salah satu jenis buah yang disukai oleh kebanyakan orang. Rasa manis dan segar dari buah apel membuat banyak orang menyukainya walaupun mungkin tanpa menyadari khasiat buah apel itu sendiri.

Nah, tahukah anda manfaat apel untuk kesehatan kita? Ternyata begitu banyak manfaat dari buah apel. Dan mungkin, ini juga yang membuat harga buah apel dipasaran lebih mahal dibanding dengan buah lainnya. Harga apel lokal seperti apel malang dan apel impor umumnya lebih mahal.
gambar buah apel
 

Buah Mangga



Khasiat Buah Mangga
Khasiat Buah Mangga – Buah mangga merupakan salah satu buah yang memiliki daging buah tebal, manis, memiliki biji yang besar, berserat dan berwarna kuning serta memiliki kandungan mineral yang dapat membantu menyegarkan tubuh kita. Buah mangga ini merupakan salah satu buah yang sangat mudah tumbuh di daerah – daerah tropis seperti di Indonesia ini. Selain buahnya yang segar dan manis ini, ternyata buah mangga memiliki sejuta khasiat yang baik untuk kesehatan tubuh kita, diantaranya adalah dapat mengobati penyakit kanker, membantu melancarkan pencernaan karena kaya akan serat dan masih banyak lagi manfaat dan khasiat yang bisa kita dapatkan dengan mengkonsumsi buah mangga ini setiap hari.

Buah Naga

Manfaat Buah Naga memang masih belum banyak diketahui orang padahal buah yang berasal dari daratan Amerika Tengah ini sudah sangat populer. Buah yang memiliki nama latin hylocereus polyrhizus saat ini banyak di budidayakan oleh petani lokal karena cara penanamannya yang mudah dan tidak membutuhkan modal yang terlalu banyak. Pertama kali muncul buah ini memiliki harga yang cukup mahal bahkan sejajar dengan apel impor dari Selandia Baru tapi kini harganya sudah jauh lebih terjangkau. Kandungan zat atau nutrisi didalam Buah Naga ternyata memiliki khasiat yang sama seperti Manfaat Buah Apel. Berikut adalah 10 Manfaat Buah Naga yang harus Anda ketahui.

Buah Jeruk


Anda tentu mengetahui buah yang bernama jeruk ini. Buah jeruk merupakan salah satu buah yang memiliki kesegaran yang alami dibandingkan dengan buah yang lainnya. Rasa asam manis yang dihasilkan dari air jeruk ini merupakan salah satu cirri khas tersendiri yang dimiliki buah jeruk ini. Namun apakah anda sadar bahwa manfaat buah jeruk bagi kesehatan tubuh kita sangat banyak ? Mungkin anda hanya mengira bahwa buah jeruk ini hanyalah buah yang dapat melepas dahaga kita karena kesegarannya mampu menghilangkan rasa haus kita. Kandungan senyawa yang terdapat dalam buah jeruk diantaranya adalah vitamin C, potassium dan folid acid yang sangat berguna untuk menghambat perkembangan sel – sel kanker yang ada di dalam tubuh kita

Buah Pisang

manfaat pisang

Semua orang tentunya tidak ada yang tidak mengenal buah pisang, karena buah ini mudah diperoleh, apakah di pasar tradisional atau modern, mini market dan lain-lain. Buah yang satu ini termasuk jenis yang mudah ditanam. Namun dibalik itu semua ternyata pisang mempunyai manfaat bagi kesehatan manusia. Selain memberikan kontribusi gizi yang lebih tinggi daripada apel, pisang juga dapat menyediakan cadangan energi dengan cepat bila dibutuhkan, termasuk ketika otak mengalami keletihan.
Ada laporan yang menyebutkan bahwa pisang berasal dari Asia Tenggara, Brasil, dan India. Di Asia Tenggara, pisang diyakini berasal dari Semenanjung Malaysia dan Filipina. Pisang telah lama berkembang di India, yaitu sejak 500 tahun sebelum Masehi dan menyebar sampai ke daerah Pasifik.
Pisang berkembang subur pada daerah tropis yang lembab, terutama di dataran rendah. Karena itu, di daerah hujan turun merata sepanjang tahun, produksi pisang dapat berlangsung tanpa mengenal musim. Tidak heran bila Indonesia, Kepulauan Pasifik, dan Brasil terkenal sebagai negara pengekspor pisang. Namun, Indonesia tidak termasuk dalam 15 negara terbesar di dunia yang mengonsumsi pisang. Masyarakat di negara-negara Afrika dan Amerika Latin dikenal sangat tinggi mengonsumsi pisang setiap tahunnya.
Makanan ringan dari pisang sangat populer bagi masyarakat di perkotaan maupun pedesaan. Beragam jenis makanan ringan dari pisang yang cukup populer antara lain kripik asal Lampung, sale (Bandung), molen (Bogor), dan epe (Makassar).
Berdasarkan cara konsumsi, pisang dikelompokkan dalam dua golongan, yaitu banana dan plantain. Banana adalah pisang yang lebih sering dikonsumsi dalam bentuk segar setelah buah matang, contohnya pisang ambon, susu, raja, seribu, dan sunripe. Plantain adalah pisang yang dikonsumsi setelah digoreng, direbus, dibakar, atau dikolak, seperti pisang kepok, siam, kapas, tanduk, dan uli.

Buah Durian

Khasiat Dan Manfaat Buah Durian seperti yang kita ketahui bersama Durian memiliki aroma yang begitu menggoda ditambah lagi Rasanay yang Wuuenak sehingga banyak Orang yang Kepincut Dengan Buah yang satu ini, Nah di Balik Kelebihanya itu ternyata Durain masih memilki Kelebihan yang banyak lagi.

Selain buahnya enak dimakan dan bermanfaat di dunia kesehatan dan kecantikan, kulit dan daun durian juga bermanfaat dalam dunia kesehatan. Kulit daun bermanfaat untuk mengobati ruam pada kulit (sakit kurap) dan susah buang air besar (sembelit).

Jika dibakar, abu kulit durian dapat dijadikan pelancar haid. Bahkan, sering masyarakat jawa menjadikan kulit durian sebagai pengusir nyamuk.


Manfaat Daun Durian

Di negara tetangga kita, Malaysia justru yang digunakan sebagai obat adalah daun durian. Dengan meminum air rebusan daun durian, demam seseorang dapat mereda. Jika tidak suka rasanya, penderita bisa juga dengan meletakkan daun durian yang telah dijus diatas dahi.

Nah Berikut ini Saya berikan Secara Rinci Mengenai Kandungan Manfaat Buah, Biji, Kulit dan Juga Daun Durian.

Buah Tomat

'Tomatoes' photo (c) 2010, Corey Burger - license: http://creativecommons.org/licenses/by-sa/2.0/Siapa yang tidak mengenal buah tomat? Tomat merupakan salah satu buah yang tidak mengenal musim sehingga mudah ditemukan di mana saja dan kapan saja.Tomat (Lycopercisum esculentum) pada mulanya ditemukan pertama kali di sekitar Peru, Ekuador dan Bolivia, yang kemudian menyebar dengan cepat ke seluruh pelosok dunia. Malahan orang Perancis menyebutnya sebagai Pomme D’amour atau apel cinta, yang diyakini mampu memulihkan lemah syahwat dan meningkatkan jumlah sperma bagi kaum lelaki.
Buah tomat terdiri dari beberapa varietas, di antaranya adalah tomat buah yang berukuran besar dan sedang, tomat sayur dan tomat ceri (sebesar kelereng). Buah tomat yang berukuran besar dapat digunakan sebagai jus, sedangkan yang sedang atau kecil bisa digunakan sebagai sayur atau sambal. Rasanya woww, enak sekali, dengan harga yang sangat ekonomis, murah dan terjangkau serta mudah didapat di pasar-pasar atau swalayan.

Sabtu, 12 Januari 2013

Buah Manggis


10 Khasiat Buah Manggis Bagi Kesehatan
Manggis merupakan salah satu buah yang tahan lama bahkan tidak mungkin bisa busuk , meskipun berada di atas tanah selama apapun. Mengapa demikian?? Manggis merupakan salah satu buah yang memiliki kandungan antioksidan yang sangat luar biasa jika dibandingkan dengan buah semacamnya. Manggis tidak akan busuk, namun manggis ini akan mongering dan akhirnya menjadi kayu yang cuku keras. Namun dibalik semua itu banyak sekali khasiat buah manggis yang bisa kita manfaatkan terutama bagi kesehatan tubuh kita.